Fruity Strawberry Heart

Tuesday, February 2, 2010

***It's Just My Self

sebenernya ini di bikin karena ada tugas kuliah.. tapii di pikir", masukin ke blog pribadi, it's not a big deal right.. ?




Who am I?


Semua teman dan saudara sudah mengenalku, namaku, tanggal ulang tahunku, siapa orang tuaku, kegiatan-kegiatanku, kesukaanku, dll tapi aku merasa mereka semua belum mengenal sifatku, pribadiku, aku piker mereka semua mengalami kesulitan untuk mengetahui siapa sebenarnya aku. Kenapa? Karena aku yang membuatnya untuk sama sekali tidak dimengerti, ya seperti itulah aku. Aku selalu merasa menjadi orang yang selalu mengikuti apa yang sekeliling aku inginkan. Orang  lain berkata aku orang yang fleksibel, aku bisa kemana-mana, aku sangat mudah mendapatkan teman dekat yang selalu berada di setiap orang itu butuhkan. Aku tahu mereka terkadang iri terhadapku, aku tahu terkadang beberapa orang ingin sekali merebut hal yang di anggap mereka “hartaku”, mungkin terlihat wajar, siapapun ingin sekali berteman dan merasakan kebahagiaan yang terlihat dari sisi luarku.
Tapi aku bertanya-tanya, apakah mereka tahu siapa aku sebenarnya? Apakah mereka tidak heran, kalau aku bisa menjadi orang yang berbeda di setiap kondisi, suasana, dan tempat? Aku BUKANLAH apa yang mereka lihat. Aku hanya seorang remaja beranjak dewasa yang cinta akan kesendirian, ketenangan, cinta akan kepura-puraan, cinta akan alunan music yang membuat seluruh jiwa raga hidup, aku perempuan yang merasa sangat rendah dan tak mampu apa-apa.. aku tak berarti apa-apa.. tapi akupun cinta akan penerimaan, aku menghendaki kedamaian, aku ingin semua orang bahagia, aku ingin semua orang yang aku kasihi bahagia apabila ada di sisiku, aku mencintai CINTA. Aku ingin mendapatkan cinta dari orang-orang sekelilingku, aku berubah menjadi apa yang mereka mau, aku melakukan semampuku apa yang mereka minta, aku senang akan hal itu ! Life is a candle.
Aku selalu melihat semuanya dari sudut pandang orang lain, terkadang akupun kehilangan diriku, aku yang ku inginkan. Terkadang semua terlihat tidak realistik, aku berusaha meluruskannya namun akupun tidak realistic, aku itu abstrak dan tak berwarna. Aku ingin mereka semua bahagia namun akupun tidak bahagia ! aku selalu befikir bahwa mungkin akan berguna, namun tidak banyak yang sia-sia dan akhirnya akupun tak berdaya.
Mereka menganggap aku dewasa, mempunyai pengalaman banyak, pengertian, menyenangkan. Namun akupun ingin diperhatikan, aku ingin menjadi anak-anak yang tidak memikirkan permasalahan orang dewasa. Aku ingi lepas dari semuanya, aku ingin semua orang menerimaku apa adanya, sehingga aku tidak mendengar lagi kata-kata KECEWA, dan DITINGGAL. Saat-saat yang paling aku tangisi, saat orang-orang yang aku kasihi meninggalkanku, tidak mempercayaiku, meninggalkanku, karena kecewa terhadapku, karena aku ternyata LEMAH.
Aku sangat benci apabila aku mempunyai perasaan seperti ini, aku tahu tidak ada yang sempurna di dunia ini. Entah kenapa aku sering sekali merasa egois, merasa semua yang telah aku lakukan hanya sebatas untuk penerimaan semata. Saat mereka meninggalkanku, aku merasa mereka adalah musuhku, yang mempergunakanku dan menusukku dari belakang. Hal ini terus berulang selama hidupku. Hal yang bisa membuatku tenang adalah music dan menulis.. aku bisa mengekspresikan semuanya yang aku inginkan, dan apa yang aku keluarkan dari benakku.
Dalam menulis dan mendengarkan music, aku bisa mempunyai impian dan mengimajinasikannya walau tidak secara riil.. tapi aku merasa lebih hidup.. lebih mempunyai jiwa dan berwarna.. klasik memang.. tapi itulah aku.. seni itu indah bukan? Positif bukan? Sayang.. lingkungan tidak mendukungku secara penuh..
Seiring waktu berjalan dan umurku bertambah dewasa, aku ingin semua menjadi pelajaran berharga bagiku untuk terus berjuang dalam bertahan di kehidupan ini. Semua tidak sia-sia, aku tahu semua ini akan berharga pada waktunya. I’ll try to be a positif women, a cheerfull girl, being a nice person,,hopefully I get a better life with people I loved around me..

No comments:

Post a Comment